Termasuk 2 Ruas Tol Padang – Pekanbaru, Berikut 7 Tol Trans Sumatra dalam Tahap Konstruksi

oleh -1351 Dilihat
Ruas Tol Padang - Sicincin. [Foto: Dok. Hutama Karya]

Padang, Kabapedia.com – Pengerjaan Jalan Tol Trans Sumatra (JTTS) terus dikebut pemerintah agar rampung sesuai target pada tahun 2023 ini hingga 2024 mendatang. Saat ini terdapat 7 ruas JTTS yang dalam tahap konstruksi, dengan dua di antaranya merupakan bagian dari Jalan Tol Padang – Pekanbaru.

Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) bersama Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), secara bertahap telah menyelesaikan pembangunan Tol Trans Sumatera, dalam rangka memangkas biaya logistik dan meningkatkan daya saing produk Indonesia.

Secara keseluruhan JTTS memiliki panjang 2.749 Km dengan total sebanyak 24 ruas tol yang terdiri dari koridor utama (backbone) 1.889 km dan koridor pendukung 860 km.

Update terbarunya, tercatat hingga Juli 2023 sebanyak 6 ruas JTTS sepanjang 596 Km telah beroperasi penuh. Sedangkan 7 ruas lainnya sepanjang 361 km kini masih dalam tahap konstruksi.

Berikut Daftar 7 Jalan Tol Trans Sumatra dalam Tahap Konstruksi:

1. Indrapura – Kisaran 48 Km
2. Kuala Tanjung – Pematang Siantar 93 Km
3. Simpang Indralaya – Prabumulih 64 Km
4. Bangkinang – Koto Kampar 24 km
5. Padang – Sicincin 37 Km
6. Binjai – Pangkalan Brandan 58 Km
7. Sigli – Seulimum 24 Km

Untuk ruas JTTS sepanjang 361 Km yang masih dalam tahap konstruksi, ruas pertama adalah Tol Indrapura – Kisaran sepanjang 48 Km. Jalan Tol Indrapura – Kisaran yang menghubungkan Kabupaten Batubara di sisi Utara dan Kabupaten Asahan di sisi Selatan ini telah memasuki progres pengerjaan 85,5% dan ditarget rampung pada 2023.

Selanjutnya terdapat ruas Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi, yakni segmen Kuala Tanjung – Pematang Siantar sepanjang 93 Km. Saat ini kondisinya telah berprogres 84,26 % dan ditargetkan rampung akhir 2023.

Ruas lainnya yang masih tahap konstruksi adalah Tol Simpang Indralaya – Prabumulih sepanjang 64 km dan ditargetkan siap operasi dalam waktu dekat.

Sementara ruas selanjutnya yang masih konstruksi adalah Jalan Tol Pekanbaru – Padang. Pada jalan bebas hambatan menghubungkan Provinsi Riau dengan Sumbar tersebut terdapat dua seksi yang masih konstruksi, yakni Seksi Bangkinang – Koto Kampar (24 Km), dengan progres 74,8%.

Kontruksi dalam pengerjaan selanjutnya berada di Provinsi Sumbar, yakni Tol Padang Pekanbaru,  Seksi Padang-Sicincin (37 Km) dengan progres 32,6%. Masih di ruas Jalan Tol Padang – Pekanbaru, sebelumnya untuk Seksi Pekanbaru – Bangkinang telah beroperasi sepanjang 31 Km.

Baca juga: Update Terbaru: 596 Km Tol Trans Sumatera Telah Beroperasi Penuh

Ruas selanjutnya yang masih konstruksi adalah Binjai – Pangkalan Brandan (58 Km), dengan progres 79,9%, setelah seksi Binjai-Stabat telah beroperasi sepanjang 12 Km. Terakhir, terdapat Tol Sigli-Banda Aceh (74 km) yang menyisakan satu seksi yakni Sigli – Seulimum sepanjang 24,68 km dengan progres 81%. [isr]

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.