Menenangkan Masyarakat, Verry Mulyadi Bantu Korban Kebakaran di Limau Manis Selatan

oleh -365 Dilihat
Ketua DPC Gerindra Padang, Verry Mulyadi serahkan bantuan kepada korban kebakaran di Limau Manis Selatan, Pauh, Kota Padang, Kamis (27/7/2023). [Foto: Dok. Kabapedia.com]

Padang, Kabapedia.com – Musibah kebakaran yang menimpa salah satu rumah warga di kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang mendapat perhatian serius Ketua DPC Gerindra Kota Padang, Verry Mulyadi SH.

Hari ini, Kamis (27/7/2023) Verry Mulyadi datang langsung ke lokasi menemui korban kebakaran untuk menyampaikan keprihatinannya. Tak lupa Verry Mulyadi juga melakukan dialog dengan keluarga korban, demi menenangkan hati warga yang tertimpa musibah.

“Anggap saja ini sebagai ujian dan cobaan hidup. Pasti ada hikmah dibalik peristiwa ini,” kata Verry didampingi Ketua Keluarga Besar Pedagang Bakso Nusantara (KPBN) Slamet.

Pada kesempatan tersebut Verry Mulyadi yang juga Ketua MPW Pemuda Pancasila Sumbar ini turut menyerahkan sejumlah bantuan, berupa terpal dan sejumlah uang kepada korban kebakaran.

“Kami coba membantu saudara saudara kita yang mengalami musibah. Insya Allah hal ini dapat mengeringkan beban bagi korban,” harap dia.

Tokoh muda yang juga bakal caleg DPRD Sumbar ini menambahkan “sudah menjadi tanggung jawab kita, saudara mengalami kesusahan, wajib hukumnya kita untuk membantu.”

Ketua DPC Gerindra Padang, Verry Mulyadi turut membawa Anggota Rescue Porbbi Sumbar, Rescue IOF untuk membersihkan puing-puing rumah yang telah rata menjadi debu, Kamis (27/7/2023). [Foto: Dok. Kabapedia.com]
Selain berdialog dan menyerahkan bantuan, pada kesempatan tersebut Verry turut membawa Anggota Rescue Porbbi Sumbar, Rescue IOF untuk membersihkan puing-puing rumah yang telah rata menjadi debu.

Baca juga: Salurkan Bantuan, Verry Mulyadi Minta Kader Gerindra Bantu Korban Banjir Kota Padang

Verry Mulyadi yang notabene mengetuai sejumlah organisasi kemasyarakatan di Sumbar ini menghimbau seluruh jajaran, baik Ormas Pemuda Pancasila Sumbar,Rescue Porbbi, Rescue IOF, untuk turun langsung kelapangan memberikan bantuan baik secara moril maupun materil kepada warga yang tertimpa musibah. [isr]

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News