Irwan Afriadi Kunjungi Korban Galodo Nagari Surian, Bantuan Alat Berat Diturunkan

oleh -442 Dilihat
Anggota DPRD Sumbar, Irwan Arfiadi berdialog dengan korban galodo di Jorong Tambang, Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok Selatan, Selasa (26/12/2023). [Foto: Dok. Kabapedia.com]

Solok, Kabapedia.com – Anggota DPRD Sumbar, Irwan Afriadi kunjungi korban bencana galodo atau air bah yang menerjang Jorong Tambang, Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Solok Selatan, Selasa (26/12/2023).

Sebelumnya, galodo melanda Jorong Tambang pada Kamis (21/12/2023) sore, sekitar pukul 18.00 WIB. Informasi dari masyarakat setempat mengatakan, air bah datang dari arah Sapan Koto Tinggi yang mengakibatkan aliran sungai Sapan Kayu Manang yang berada di daerah itu meluap.

Bencana ini mengakibatkan sejumlah jorong terdampak, di antaranya Jorong Sapan, Kayu Manang dan Tambang. Dua rumah di Jorong Tambang dilaporkan hanyut dan satu unit pabrik tahu di Jorong Koto Tinggi juga ikut hanyut beserta mesin pabrik tersebut. Selain itu, air juga masuk ke dalam Masjid Al Ikhlas di Jorong Tambang.

“Hari ini kita datang langsung setelah mendapat informasi galodo yang melanda Nagari Surian ini sebagai bentuk keprihatinan dan sekaligus menghibur masyarakat yang terdampak bencana,” ujar Irwan Afriadi di sela kunjungannya, Selasa (26/12/2023) pagi.

Politisi muda Sumbar yang juga Caleg DPR RI dapil Sumbar I dari partai Nasional Demokrat (NasDem) ini pada kesempatan tersebut meninjau langsung sejumlah titik terdampak galodo dan berdialog dengan tokoh masyarakat setempat.

Irwan Afriadi meninjau sejumlah titik yang dilanda galodo. [Foto: Dok. Kabapedia.com]
Pada kesempatan tersebut, Irwan juga membawa sejumlah bantuan, di antaranya pangan untuk para korban dan juga satu unit alat berat diturunkan untuk membersihkan sisa-sisa material yang berserakan di sepanjang aliran sungai.

Satu unit alat berat yang diturunkan Irwan Afriadi untuk membersihkan aliran sungai pasca air bah. [Foto: Dok. Kabapedia.com]
Baca juga: Irwan Afriadi Sosok Penting di Balik Pemutihan Pajak Kendaraan di Sumbar

“Semoga bantuan yang kita serahkan ini bisa bermanfaat dan meringankan dampak bencana terhadap warga,” tutup dia. [isr]

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.