Linus 2023 Provinsi Sumbar Kick Off Pekan Depan, Ini Jadwalnya

oleh -1234 Dilihat
Juara LFN tahun lalu (2022) Rafhely FC Padang, musim ini absen ikut kompetisi. [Foto: Dok. Ist]

Padang, Kabapedia.com – Liga Futsal Nusantara (LFN-Linus) 2023 Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) segera bergulir pekan depan. Kompetisi tahunan ini bakal dimulai Rabu (10/5/2023) di Lapangan Rafhely Futsal Bypass, Kota Padang.

Sejumlah klub telah mengonfirmasi ikut berkompetisi pencarian wakil Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Sumbar ke babak 34 besar nasional, 7 – 18 Juni mendatang di GOR Megang, Lubuk Linggau, Sumsel.

“Isya Allah, kompetisi Linus (LFN) Futsal AFP Sumbar akan kita laksanakan dari tanggal 10 Mei sampai dengan 17 Mei di Rafhley Futsal Bypass,” kata Ketua AFP Sumbar, H. Yasman Yanusar di Padang, Sabtu (6/5/2023).

“Sudah 14 klub menyatakan ikut dengan melakukan pembayaran uang kompetisi. Masih kita tunggu sampai besok, batas penerimaan pendaftaran. Maksimal 16 tim.”

Ia menjelaskan, AFP Sumbar hingga kompetisi tahun lalu memiliki 24 klub anggota, tetapi tidak seluruhnya menyatakan ikut kompetisi di musim 2023 sekarang.

“AFP Sumbar juga menerima pendaftaran klub baru dan langsung ikut berkompetisi di musim ini, 2023. Tentu ada persyaratan yang harus dipenuhi sesuai yang telah ditetapkan organisasi,” sambungnya.

Pak Haji, sapaan familiar nya, menjelaskan, tahun lalu kompetisi kasta kedua futsal nasional (Indonesia) zona AFP Sumbar dilaksanakan di Tanah Datar setelah dua tahun, (2020 dan 2021) terhenti karena pandemi Covid-19. Tahun ini kembali digelar di Padang, venue lapangan Rafhely Bypass.

“Rencana awal LFN 2023 Sumbar digelar 21 Mei – 27 Mei, tetapi ada surat dari Sekjen Federasi Futsal Indonesia kepada Ketua AFP Sumbar, mengenai pendaftaran klub peserta Babak 34 Besar Nasional Grup A di Lubuk Linggau, terakhir pada Minggu tanggal 21 Mei. Tentu hal ini kita sikapi dengan memajukan jadwal pelaksanaan kompetisi untuk Provinsi Sumbar,” terangnya.

Sama dengan musim-musim sebelumnya sejak LFN pertama diselenggarakan tahun 2015, juara zona AFP Sumbar akan menghuni grup A Babak 34 Besar Nasional. Dimana, peringkat pertama dan kedua grup A serta dari grup B, C dan D akan lolos ke 8 Besar Nasional.

Kemudian, 8 tim dibagi dua grup. Posisi teratas dan kedua dari dua grup ini lanjut ke semifinal. Dua tim pemenang semifinal berhak promosi ke Liga Pro Indonesia.

“Tahun lalu, Rafhely FC Kota Padang juara Sumbar lolos sampai 8 Besar. Sayang, gagal ke semifinal sehingga mimpi Sumatera Barat punya klub futsal yang berlaga di Liga Pro masih belum tercapai,” pungkas Pak Haji.
Terpisah, Ketua Panitia Pelaksana (Panpel) Yosrizal mengharapkan, seluruh calon klub peserta untuk secepatnya menyelesaikan semua persyaratan administrasi keikutsertaan kompetisi maupun pendaftaran pemain.

“Jauh-jauh hari LFN 2023 sudah disosialisasikan. Pada Februari lalu, juga telah dilakukan pertemuan manager meeting dengan pengurus/manager klub. Regulasi dan Peraturan pun telah dikirimkan kepada masing-masing klub. Saya harap dapat dipahami dan dipatuhi,” tegasnya.

Daftar Klub Anggota AFP Sumbar / Calon Tim Peserta LFN 2023

1 ADRENALINE PADANG
2 BERBERAS FC KOTA SOLOK
3 CCB ABUD’S PADANG
4 CENDANA ANDALAS NKRI PADANG
5 DEJAVU FC PASAMAN
6 FUTSAL IKASMA 2 PADANG
7 FUTSAL KAB. SOLOK
8 FUTSAL KOTA BUKITTINGGI
9 FUTSAL KOTA PARIAMAN
10 FUTSAL KOTA PAYAKUMBUH
11 FUTSAL KOTA SAWAHLUNTO
12 FUTSAL KOTA SOLOK
13 FUTSAL LIMA PULUH KOTA
14 FUTSAL PADANG PARIAMAN
15 FUTSAL PASAMAN
16 FUTSAL TANAH DATAR
17 GEMA FC BONJOL PASAMAN
18 JORDUS FUTSAL TANAH DATAR
19 MY TEAM FC PADANG
20 PSR FC PADANG
21 RAFHELY FC PADANG
22 SATELIT PADANG

Baca Juga: Liga TopSkor Sumbar Kembali Bergulir Usai Libur Panjang

22 SF. SPARTACKS PADANG
24 SMANSA YOUNG GUNS PADANG
25 TUAH SAKATO SUMBAR
26 VAMOS FC PADANG (Anggota Baru)

 

[isr]

 

Simak berita Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.