Jakarta, Kabapedia.com – Berikut “Prediksi Skor Semen Padang vs Borneo FC, Ini Peta Kekuatan Kedua Tim”. Pertarungan seru akan tersaji pada pekan pertama BRI Liga 1 2024/2025 ketika Semen Padang FC menghadapi Borneo FC di Stadion Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian, Senin (12/8) pukul 19.00 WIB. Pertandingan ini akan disiarkan langsung oleh stasiun tv Indosiar dan juga bisa disaksikan secara streaming di situs vidio.com.
Baca juga:
- Jadwal Lengkap 34 Laga Semen Padang FC di Liga 1 2024/2025
- Tim Semen Padang FC Ditunggu Bonus Laga Perdana Liga 1
Sebagai tim promosi, Semen Padang telah mempersiapkan diri dengan serius. Usai menjalani pemusatan latihan, tim asuhan Hendri Susilo berhasil mengalahkan tim PON Sumatera Barat dengan skor telak 4-0 dalam laga uji coba. Persiapan ini menunjukkan bahwa Semen Padang berambisi untuk tampil kompetitif di liga teratas sepak bola Indonesia.
Di sisi lain, Borneo FC datang dengan modal yang kuat usai berlaga di Piala Presiden 2024. Meski hanya menempati posisi runner-up, penampilan Pesut Etam sepanjang turnamen menunjukkan mereka sebagai salah satu tim yang patut diperhitungkan. Dengan performa apik di lima laga terakhir Piala Presiden, Borneo FC dipastikan siap tempur di laga pembuka Liga 1.
Terakhir kali kedua tim bertemu pada tahun 2019, dengan hasil imbang 1-1 di Stadion H. Agus Salim. Kala itu, gol dicetak oleh Vanderlei untuk Semen Padang dan Matias Conti untuk Borneo FC. Kini, setelah lima tahun, kedua tim kembali bertemu dengan semangat dan kekuatan yang berbeda.
Perkiraan Susunan Pemain