Wajib Lihat!! Ini Wujud 3 Sepeda Motor Listrik Terkeren di Indonesia

oleh -1262 Dilihat
Motor Listrik Felo. [Foto: Tangkapan layar YouTube]

Jakarta, Kabapedia.com – Dunia otomotif di Indonesia, khususnya kendaraan roda dua atau sepeda motor, kini teknologinya mulai bergeser ke tenaga listrik. Meski terbilang baru, kehadiran sejumlah unit motor listrik di tanah air tak bisa dipandang sebelah mata, karena memang teknologi motor listrik bakal sangat masif digunakan di masa depan.

Motor Listrik
Penampakan sepeda motor listrik keren di Indonesia. [Foto: Tangkapan layar YouTube]
Seperti halnya tiga jenis sepeda motor listrik yang bakal kita bahas pada tulisan kali ini. Masing-masing jenis punya tampilan keren untuk sebuah motor listrik dan bisa dibilang paling keren yang ada di Indonesia lo!

1. Motor Listrik Mounrike

Motor Listrik Mounrike. [Foto: Tangkapan layar YouTube]
Motor listrik Mounrike tipenya seperti sepeda dan bisa digunakan untuk medan offroad. Karena selain ramping motor listrik ini tampil garang dengan tipe ban trail ring 19 depan dan belang.

Untuk suspensi depan telah dibekali dengan model upside down. Walaupun diameternya tidak terlalu besar, tapi tetap kelihatan gagah dan cukup panjang. Sedangkan untuk bodi, motor ini sudah menggunakan sasis alumunium. Jadi bisa dipastikan tipe ini lebih kokoh namun tidak terlalu berat. Sementara pada bagian belakang, juga memakai bahan alumunium.

Soal kualitas suspensi, baik depan maupun bagian belakang sangat empuk dan karakternya mirip dengan sepeda, namun punya power yang berbeda.

2. Motor Listrik Alrendo

Motor Listrik Alrendo. [Foto: Tangkapan layar YouTube]
Nah, jenis yang kedua ini adalah sepeda motor dengan genre naked bike dengan nama Alrendo. Motor listrik ini sudah diperkenalkan di khalayak ramai saat perhelatan G20 Indonesia di Bali beberapa waktu lalu.

Alrendo punya spek yang lebih tinggi dibanding Mounrike, Tampilan bodinya terlihat kekar dan suspensinya juga sudah memakai model upside down dengan diameter lebih besar.

Meskipun motor listrik Alrendo terlihat sama seperti naked bike lainya dengan tangki yang cukup besar. Namun tangki di motor ini hanya difungsikan untuk lubang colokan charger pengisian daya.

Untuk sasis, terlihat mirip model sasis motor Kawasaki Ninja Mono. Namun meskipun menggunakan sasis tipe modular, namun konstruksinya tidak seperti motor-motor konvensional kebanyakan. Sementara batre dipasang di bagian tengah bawah

Pada bagian belakang, arm-nya mirip sama arm Yamaha SSR. Untuk ban, menggunakan ban yang cukup lebar dan dibekali dengan velg model palang yang terlihat sangat modern, ukuran 180/55 ring 17 dan sudah cukup lebar.

3. Motor Listrik Felo

Motor Listrik Felo. [Foto: Tangkapan layar YouTube]
Nah untuk motor ketiga ini tampil cukup unik karena bentuknya sangat futuristik. Tidak seperti motor bebek kebanyakan karena dimensi motor ini bisa dibilang agak bantat, yang membuat tampilan motor ini secara visual sangat unik.

Adalah motor listrik adalah Velo. Pada bagian kaki depan, Felo dilengkapi dengan lingkar roda yang cukup oke, mulai dari spek hingga tampilan. Untuk ban menggunakan ban ukuran 110/80 ring 14 dengan velg model palang tiga, yang membuat lux-nya sangat berkarakter, mirip dengan Yamaha AEROX

Untuk suspensi Felo telah dibekali suspensi model telescopic dengan ukuran yang tidak terlalu besar. Pada bagian belakang, motor ini dipasangi lingkar roda yang lebih besar dengan ukuran 140/80 ring 14, velg nya sudah dipasangi dop, sehingga terlihat sangat futuristik. Sementara untuk suspensi sudah monoshock yang memiliki karakter sangat kuat.

Baca Juga: Mendorong Terciptanya Insan Kreatif Bidang Kebahasaan

Jika melihat ke sisi bodi, secara keseluruhan motor ini memang masuk ke tipe bebek. Walau bagitu tidak bisa dibilang 100 persen bebek. Nah dari ketiga motor listrik yang kita bahas kali ini, mana nih jagoan kalian? [isr]

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.