Padang, Kabapedia.com – Sebanyak 12 pemain muda asal Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) berpeluang membela Tim Nasional (Timnas) Indonesia pada ajang Piala Dunia U-17 2023 mendatang.
Diketahui Indonesia telah ditunjuk FIFA sebagai tuan rumah Piala Dunia U-17 setelah Peru dinilai belum siap menyelenggarakan event dua tahunan tersebut. Sesuai jadwal, Piala Dunia U-17 bakal dilangsungkan pada 10 November sampai 2 Desember 2023.
Kepastian ditunjukan Indonesia sebagai tuan rumah membawa angin segar dunia sepak bola di tanah air. Indonesia sangat diuntungkan karena selaku tuan rumah secara langsung mendapatkan tiket khusus untuk lolos.
Untuk mematangkan persiapan, Pelatih Timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti saat ini tengah melakukan persiapan menyeleksi talenta-talenta muda dari seluruh Indonesia yang bakal dimainkan dalam Piala Dunia U-17.
Kabar menggembirakannya, coach Bima Sakti ternyata akan melibatkan skuad program Garuda Select, untuk menjadi bagian dari pemain Timnas Indonesia Piala Dunia U-17.
Bima Sakti mulai mencari pemain-pemain terbaik dari Garuda Select dan seleksi dilakukan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, sejak Rabu (5/7/2023). Seleksi ini merupakan langkah awal sang pelatih untuk mencari pemain-pemain terbaik menjelang Piala Dunia U-17 2023.
Seleksi memang dilakukan dengan melihat pemain-pemain yang telah ikut dalam program Garuda Select terlebih dahulu. Dalam seleksi ini diikuti oleh sebanyak 132 pemain yang berasal dari seluruh pelosok negeri dan ini seleksi bakal berlangsung selama tiga hari hingga Jumat (7/7/2023).
Bima Sakti melakukan seleksi tak sendiri, ia pun didampingi oleh Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri serta Direktur Teknik Garuda Select Dennise Wise.
Indra Sajfri pun menjelaskan kepada Dennis Wise bahwa seleksi ini dilakukan untuk skuad Garuda Asia yang diproyeksikan tampil di Piala Dunia U-17.
“Di hari pertama kami sudah melakukan komunikasi dengan Dennis Wise selaku Direktur Teknik program bahwa akan ada sinergi program antara seleksi yang dilakukan ini dan seleksi tim nasional,” ujar Indra Sjafri dilansir Kabapedia.com dari laman resmi PSSI, Kamis (6/7/2023).
Lebih lanjut, pria asal Sumbar tersebut mengatakan, seleksi ini bukan satu-satunya.
Namun seleksi lewat program Garuda Select ini menjadi salah satunya. Sebab akan ada seleksi yang lainnya juga yang dilakukan PSSI untuk bisa mencari pemain-pemain terbaik.
Indra mengatakan dalam pencarian pemain terbaik itu bisa dilakukan dengan pemantauan. Ia menilai apabila memantau langsung tim pelatih bisa saja mendapat kejutan.
12 Pemain Muda Sumbar Terbang ke Jakarta
Diketahui, sebanyak 12 pesepakbola remaja asal Provinsi Sumbar telah bertolak terbang dari Bandara Internasional Minangkabau (BIM) ke Jakarta, Selasa (4/7/2023).
Belasan talenta muda Sumbar terpilih ini bakal mengikuti Seleksi Nasional Garuda Select Season 6 di Jakarta yang digelar PSSI pada 5-8 Juli 2023 mendatang.
Keduabelas pemain ini akan bergabung dengan seluruh pemain berbakat di seluruh Indonesia untuk memperebutkan masuk ke dalam tim, yang akan ditempa di negara yang menjadi tempat lahirnya sepakbola yakni Inggris.
Sebelumnya, para pemain ini dipanggil resmi melalui surat PSSI dengan Nomor 2322/PGD/204/VI-2023 kepada Asprov PSSI Sumbar.
Dengan adanya kabar pemain Timnas Indonesia Piala Dunia U-17 yang turut menggaet para pemain Garuda Select, tentunya ini menjadi peluang emas bagi anak-anak Sumbar yang telah dipilih dalam Seleksi Nasional Garuda Select Season 6 tahun 2023 ini.
Sebelumnya, Ketua Asprov PSSI Sumbar Indra DT Rajo Lelo mengatakan 12 pemain ini merupakan hasil seleksi sekitar 100-an pemain di tingkat provinsi yang digelar Asprov PSSI Sumbar, pada Maret 2023 di Stadion Haji Agus Salim, Padang.
Keduabelas nama pemain itu adalah:
1. Ikhram Algiffari (PPLP Sumbar) @ikramalgiffari
2. Ogin Sukrian Sakti (PSP Padang U17) @ogin_sukrian_sakti_99
3. Aditya Al Tsadiqi (PPLP Sumbar)
4. Geovani Elviananda (PPLP Sumbar) @_geovanielviananda
5. Farhan Al Akbar (Semen Padang) @farhan_0617
6. Gilang Anugerah Esa (PPLP Sumbar) @gilanganugrahesa93
7. Frans Maulana (Minang Sejagat FC) @fransmaulanaa
8. Gala Pagamo, (PPLP Sumbar) @galaapagamo
9. M. Ramadhani Fadli (Pasaman Barat)
10. Reyvan Resqi llahi (Academy Tunas Harapan).
11. Rahel Falah Ayoldi (BJPE)
12. Muhammad Restu Rifai (PPILP Sumatra Barat)
[isr]
Simak berita Kabapedia.com di Google News