Selamat! Gol Indah Antarkan Persikopa ke Final Piala Soeratin U-17 Nasional

oleh -1595 Dilihat
Pemain Persikopa Pariaman saat beradu taktik menghadapi Persiku Kudus, Jawa Tengah saat laga semifinal Piala Soeratin U-17 Nasional. Persikopa menang dengan skor tipis 1-0 di Gelora 10 November, Surabaya, Rabu (31/1/2024). [Foto: Dok. Ist]

Surabaya, Kabapedia.com – Selamat! Tim sepak bola kebanggaan masyarakat Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) Persikopa Pariaman memastikan diri melaju ke babak final Piala Soeratin U-17 Nasional.

Persikopa Pariaman wakil Sumbar tersebut melaju ke babak final Piala Soeratin U-17 Nasional setelah berhasil mengalahkan tim Persiku Kudus, Jawa Tengah dengan skor tipis 1-0 di Gelora 10 November, Surabaya, Rabu (31/1/2024).

Baca juga:

Gol kemenangan dicetak oleh M Risal pada menit 70 melalui tendangan spektakuler dari luar kotak penalti. Kemenangan ini merupakan kali kedua atas Jawa Tengah setelah di babak penyisihan juga mengalahkan Jawa Tengah dengan skor 2-0.

Diketahui, Persikopa menjadi tim yang tampil apik sejak fase penyisihan grup sampai menembus partai final bergengsi di ajang tahunan yang diselenggarakan oleh PSSI ini.

Pertandingan ini disaksikan oleh Penjabat Walikota Pariaman yang juga Ketua Umum Persikopa, Roberia, guna memberikan semangat secara langsung kepada para pemain. Bahkan mantan Walikota Pariaman Genius Umar bersama perantau Minang Haji Herman KR juga hadir menyaksikan pertandingan.

Walaupun masih dibayangi dengan beberapa pemain inti yang masih cedera dan sakit, tetapi pemain Persikopa tetap mampu bermain spartan dan memberikan kemenangan untuk tim kebanggaan wakil Sumatera Barat ini.

“Alhamdulillah kita dapat mengatasi perlawanan dari Jawa Tengah, dan dengan hasil ini, kita mencetak sejarah baru dengan tembus ke partai pemuncak di Piala Soeratin U-17 putaran nasional. Terimakasih dan mohon dukungan moril dan materil kepada semua masyarakat Minang dimanapun berada,” tukas Roberia, dilansir Kabapedia.com dari Lintassumbar.

Sementara itu pembina Persikopa Arisal Aziz juga memberikan selamat kepada para pemain dan keluarga besar Persikopa. Menurut dia capaian ini adalah kebanggaan masyarakat Pariaman dan Sumbar.

“Ini buah kerja keras pemain, pelatih dan pengurus Persikopa, saya sangat bangga dengan Persikopa. Insya Allah bapak akan hadir menonton pertandingan final di Surabaya nanti,” ujar owner Indah Cargo ini.

Baca juga:

Di laga final Persikopa bakal berhadapan dengan wakil DKI Jakarta. Tim DKI lolos ke babak final setelah mengalahkan tim Kalimantan Timur. Laga final nanti akan digelar di stadion gelora 10 November, Surabaya, Sabtu (3/2/2024) mendatang. [isr]

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.