Pohon Tumbang di Dua Lokasi di Kota Padang, Satu Akses Jalan Terhambat dan Listrik Padam

oleh -362 Dilihat
kejadian pohon tumbang di dua lokasi di Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) pada Jumat, (14/6/2024). [Foto: Dok. Kabapdia.com]

Padang, Kabapedia.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Padang melaporkan kejadian pohon tumbang di dua lokasi di Kota Padang, Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) pada Jumat, (14/6/2024).

Baca juga:

Kejadian pertama terjadi di Jl. Kelok Kuranji RT 08 RW 03, Kelurahan Kuranji, Kecamatan Kuranji pada pukul 18.10 WIB. Pohon tumbang menghambat akses jalan, menimpa plang reklame, kabel listrik, dan tempat penjualan bunga hias.

PUSDALOPS-PB BPBD Kota Padang dalam keterangan resminya menuturkan, dampak dari kejadian ini cukup signifikan. Arus lalu lintas menjadi macet dan listrik padam akibat kabel yang tertimpa pohon.

“Kerusakan pada warung penjual bunga hias diperkirakan mencapai 80%. Meskipun demikian, tidak ada korban jiwa yang dilaporkan dan taksiran kerugian material masih nihil,” beber pejabat BPBD Kota Padang dalam keterangan resminya diterima Kabapedia.com, malam ini.

Menurut BPBD, kejadian ini disebabkan oleh angin kencang disertai hujan lebat. BPBD Kota Padang bersama Tim Reaksi Cepat Penanggulangan Bencana (TRC PB), Babinsa, Babinkamtibmas, serta pihak kecamatan dan kelurahan Kuranji segera melakukan pembersihan pohon tumbang tersebut.

“Jenis pohon yang tumbang adalah pohon kedondong dengan panjang sekitar 20 meter dan diameter 80 cm,” tambah keterangan tersebut.

Pantauan kondisi terakhir di lapangan, saat ini pohon yang tumbang telah berhasil dibersihkan oleh tim di lapangan dan akses jalan sudah kembali normal. BPBD Kota Padang mengapresiasi kerja cepat dari seluruh pihak yang terlibat dalam penanganan kejadian ini.

Baca juga:

BPBD Kota Padang mengimbau warga untuk selalu waspada terhadap kondisi cuaca ekstrem dan segera melaporkan kejadian bencana melalui call center (0751) 778775 atau HP/WhatsApp 085891522181. [isr]

 

Ikuti Google News dan berita Kabapedia Network di KabaPadang

No More Posts Available.

No more pages to load.