Pelajar Sumbar Jadi Penggerek Bendera di Upacara HUT RI di Istana Merdeka

oleh -894 Dilihat
Tim pengibar bendera di Istana Merdeka. (Dok Setneg)

Jakarta, Kabapedia.com – Pelajar Sumatera barat Alfin Alfarisi yang merupakan pelajar SMA 1 Kota Padang, Sumatra Barat menjadi penggerek bendera di Upacara Peringatan HUT ke-78 RI di Istana Merdeka pada Kamis pukul 10.00 WIB.

Alfin sendiri pelajar SMAN 1 Padang kelahiran 4 Juni 2007 anak dari pensiunan Direktrur Bank Indonesia Amrel Amir dan Dennie Olita.

Alfin bertugas bersama wakil dari Papua Pegunungan Liliy Indriani Suparman menjadi pembawa baki bendera Merah Putih. Lilly Indriani Suparman Wenda siswa SMAN 1 Wamena dan anak dari anggota Polri Suparman dan Caroline Wenda.

Sementara  pembentang bendera Nathaniel Shawn Edgar Sondakh dari Sulawesi Utara yang bersekolah di SMA Lentera Harapan Sangihe. Nathaniel ini kelahiran 7 Desember 2007 yang merupakan putra dari Wakil Ketua DPRD Sangihe Ferdy Sondakh dan Gaby Magdalena.

Dan Komandan Kelompok 17 adalah pelajar SMAN 21 Makassar Agus Aryanto yang merupakan putra dari  Irwansuarto dan Nursandi Dadu

Tim Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) dinamai Tim Indonesia Maju didaulat bertuga dalam Upacara Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI di Halaman Istana Merdeka, Jakarta.

Untuk Komandan Kelompok Delapan adalah siswa SMAN 1 Palembang Bintang Wirasatyara yang merupakan putra dari pasangan Raksen Arisandi dan Novita Dianasari.

Sementara Kolonel Arm Joko Setiyo Kurniawan yang didapuk menjadi Komandan Upacara saat ini menjabat sebagai Danmen Armed 2/PY/2 Kostrad.

Baca juga : Dugaan Penggelapan Tanah Yayasan Fort de Kock, Polda Sumbar Periksa Asisten I Setdako Bukittinggi

Bertindak sebagai Komandan Kompi Paskibraka ialah Kapten Mar Ganteng Prakoso yang saat ini bertugas sebagai Danki A Yonif 7 Mar Brigif 4 Mar BS Kormar.

Baca juga : Enam Tim Futsal Pra PON Ikuti Ortuseight Rafhely Cup di Padang

Adapun bertindak sebagai Perwira Upacara ialah Brigjen TNI Arkamelvi Karmani. Pria kelahiran 10 Februari 1967 tersebut saat ini menjabat sebagai Kepala Staf Komando Garnisun Tetap I/Jakarta. Ia merupakan lulusan Akademi Militer tahun 1989. [R9/Kpd]

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.