Pegadaian Peduli Tanam 1.230 Bibit Mangrove di Pantai Pasir Jambak

oleh -13 Dilihat
Sebanyak 1.230 bibit mangrove ditanam di Pantai Pasir Jambak, Kota Padang, Sumatera Barat, sebagai bagian dari Program TJSL Pegadaian Kanwil II Pekanbaru. [Foto: Dok. Kabapedia.com]

Padang, Kabapedia.com – Di tengah ancaman pemanasan global dan abrasi pantai, PT Pegadaian (Persero) Kantor Wilayah (Kanwil) II Pekanbaru mengambil langkah nyata melalui program Pegadaian Peduli. Sebanyak 1.230 bibit mangrove ditanam di Pantai Pasir Jambak, Kota Padang, Sumatera Barat, sebagai bagian dari Program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).

Baca juga:

“Sebagai badan milik negara, kami tidak hanya fokus pada profit, tetapi juga memiliki tanggung jawab untuk peduli terhadap lingkungan melalui program TJSL,” ujar Pimpinan Wilayah Kanwil II Pekanbaru PT Pegadaian, Dede Kurniawan, saat kegiatan berlangsung, Jumat.

Penanaman mangrove ini melibatkan kolaborasi antara Pegadaian, Sekolah Tinggi Teknologi Industri (STTIND) Padang, serta didukung oleh Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X. Menurut Dede, mangrove memiliki peran penting dalam menjaga kelestarian lingkungan, khususnya di kawasan pesisir.

“Dengan adanya mangrove, kita bisa menghambat abrasi sekaligus menjaga ekosistem pantai. Ini langkah kecil untuk menghadapi tantangan besar seperti pemanasan global dan kenaikan permukaan air laut,” jelasnya.

Selain itu, Dede menekankan pentingnya kolaborasi antara Pegadaian dengan perguruan tinggi. “Mahasiswa adalah generasi penerus bangsa sekaligus generasi penerus Pegadaian. Kerja sama seperti ini akan menciptakan keberlanjutan tidak hanya bagi lingkungan, tetapi juga bagi BUMN seperti Pegadaian,” tambahnya.

Kepala LLDIKTI Wilayah X, Afdalisma, turut mengapresiasi inisiatif ini. Menurutnya, kolaborasi antara perguruan tinggi dan BUMN menjadi salah satu indikator kinerja utama (IKU) yang perlu terus didorong.

“Kami bangga melihat perguruan tinggi di wilayah kami menjalin kemitraan dengan BUMN seperti Pegadaian. Harapannya, sinergi ini dapat diikuti oleh perguruan tinggi lain di wilayah X yang mencakup Sumatera Barat dan Jambi,” ungkapnya.

Baca juga:

Afdalisma juga berharap Pegadaian dapat terus melanjutkan kerja sama ini, menciptakan dampak yang lebih luas di masa depan. “Kami berharap Pegadaian selalu membuka pintu untuk berkolaborasi dengan perguruan tinggi, demi mendukung keberlanjutan lingkungan dan pengembangan pendidikan,” tutupnya. [isr]

 

Ikuti GoogleNews dan KabaPadang dari Kabapedia Network 

No More Posts Available.

No more pages to load.