Mengenal Sasis Premium Lambang Kenyamanan Bus Tahun 2000-an

oleh -1586 Dilihat
Bus PO Metropolitan salah satu kendaraan yang mengunakan sasis premium Volvo B7R. [Foto: Ist]

 

Ada beberapa keunikan yang dimiliki oleh bus Volvo B7R ini. Di antaranya adalah overhead depan yang sangat panjang, bahkan lebih panjang sedikit dari bilik Scania, Mercy atau bahkan MAN.

Jika dilihat dari samping maka overheng depan seperti lebih panjang sedikit dari overheng belakangnya. Namun kesaksian bus ini ada pada overheng depannya yang sangat panjang tersebut.

Bus yang mengunakan sasis premium Volvo B7R. [Foto: Ist]
Pada bagian interior atau lebih tepatnya di bawah kemudi, ada satu hal yang unik lagi. Yakni pedalnya berjumlah 4, karena ada satu pedal tambahan yang berfungsi untuk mengatur til dan teleskopik kemudinya.

Namun sejauh ini sudah ada dua generasi sas Volvo B7R yang masuk ke Indonesia. Pertama yang kita bahas dari awal merupakan generasi lamanya, dan bisa dikenali dari desain kemudi yang masih kaku, serta indikator speedometer yang masih serba analog. Sementara generasi barunya seperti yang digunakan oleh PO Bus Sistrans asal Jogja. Yang membedakannya hanya ada pada desain kemudi serta instrumen cluster yang lebih canggih dan modern.

Sangat disayangkan populasi sasis Volvo B7R semakin berkurang di Indonesia. Hal ini dikarenakan mahal dan sulitnya mencari sparepart pengganti untuk sasis Volvo tersebut. Adapun yang masih bertahan sekarang karena mengakali dengan sperma dari merek lain, bahkan ada juga yang mengganti secara utuh mesin yang sudah tidak berfungsi.

Baca Juga: Mengenal Merek Sasis Bus Asli Buatan Indonesia, Sejarah dan Penyebab Keruntuhannya!!

Operator yang sudah tidak mampu memperbaiki unit Volvo Ini kebanyakan hanya membiarkannya tidak terawat di dalam garasi. Tentu sangat disayangkan unit yang premium dan nyaman ini harus berakhir mangkrak saja.

Semoga produk Volvo zaman sekarang tidak berakhir sama dengan produk pendahulunya ya. Jadi siapa di antara kalian yang masih memfavoritkan sasis Volvo B7R ini? Bagi kalian yang pernah mencobanya kira-kira seperti apa nyamannya bus premium yang satu ini? [isr]

 

Simak berita Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.