Padang Panjang, Kabapedia.com – Bicara kuliner Minang atau daerah Sumatra Barat (Sumbar) tentu kelezatannya tidak perlu diragukan lagi. Di berbagai kota/kabupaten di provinsi ini kita dapat dengan mudah menjumpai Rumah Makan (RM) yang menjual beragam hidangan lezat.
Salah satu seperti RM yang ada di Kota Padang Panjang ini. Adalah RM Ngalau Indah atau sering disebut RM NPM. Tempat makan ini menjual aneka masakan Minang khas Kota Padang Panjang, yang tentunya sudah terkenal kelezatannya.
Dari sederet menu yang ada, yang jadi juara di RM ini adalah menu sambalado cangkuak. Menu ini merupakan salah satu masakan jenis gulai yang kuahnya berbahan air nasi atau air didih.
“Salah satu menu utama di sini adalah sambalado cangkuak. Rasanya itu paling juara pokoknya,” beber food vlogger kenamaan Sumbar, Herlina Basri dalam video YouTube terbarunya, dilihat Kabapedia.com, Minggu (1/1/2023).
RM Ngalau persis berada di samping Kantor Bus PO NPM Kota Padang Panjang ini, termasuk salah satu RM legendaris yang sudah berdiri sejak puluhan tahun lalu.
Kembali ke menu sambalado cangkuak, untuk isian lauknya, sambalado cangkuak dipadukan dengan daging sapi, mulai dari jeroan, usus hingga bagian hati. Selain itu terdapat juga isian ikan kecil atau ikan teri (bada). Perpaduan daging dan kuahnya inilah yang membuat rasanya sangat pecah di lidah.
“Selain rasanya yang enak, ini aromanya juga wangi ya,” beber Herlina usai menyantap sambalado cangkuak.
Menurut dia, campuran ikan teri di dalam sambalado cangkuak membuat rasanya bertambah gurih. Apalagi kuahnya yang kental dan ada aroma air nasi yang memuat kelezatannya makin sempurna.
Untuk diketahui, sambalado cangkuak sendiri merupakan salah satu menu masakan rumahan masyarakat Kota Padang Panjang, yang sangat jarang kita jumpai di kebanyakan rumah makan.
Selain sambalado cangkuak, RM Ngalau Indah juga menyediakan menu pangek ikan, ikan bakar, ayam bakar, dendeng balado, dendeng lambok lado hijau, tambunsu, telur dadar, rendang, hingga belut goreng lado hijau dan masih banyak lagi.
Baca Juga: Berburu Kuliner di Sumbar, Tanboy Kun Terpesona Nasi Kapau Bukittinggi
Bagaimana? Selera kamu ikut tergugah. Silahkan datang langsung ke lokasi dan jangan lupa sekalian kamu berwisata di Kota Padang Panjang. [isr]
Simak berita Kabapedia.com di Google News