Pasti Cuan dan Aman! 8 Rekomendasi Investasi Online Terbaik untuk Pemula

oleh -476 Dilihat
Pasti Cuan dan Aman! 8 Rekomendasi Investasi Online Terbaik untuk Pemula. [Foto: Dok. Ist]

Jakarta, Kabapedia.com – Saat ini kegiatan berinvestasi di pasar modal kini semakin mudah dilakukan, bahkan untuk pemula sekalipun. Dengan perkembangan teknologi, banyak aplikasi jual beli saham yang disediakan oleh anggota bursa atau perusahaan sekuritas yang dapat diakses melalui komputer maupun smartphone.

Baca juga:

Namun, berhati-hatilah dalam memilih aplikasi investasi online. Pastikan aplikasi tersebut berasal dari perusahaan sekuritas yang telah mengantongi izin dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Berikut adalah delapan rekomendasi 8 aplikasi investasi online terpercaya untuk pemula. Yuk simak hingga akhir.

1. Bareksa

Bareksa. [Foto: Dok. Bareksa]
Bareksa adalah marketplace finansial dan investasi terintegrasi pertama di Indonesia yang telah mengantongi lisensi resmi sebagai agen penjual reksa dana dari OJK sejak 2016. Bareksa menawarkan produk reksa dana terlengkap dari manajer investasi terpercaya.

Keunggulan Bareksa meliputi keamanan, kemudahan, kelengkapan, transparansi, serta edukasi. Portofolio investasi dapat dipantau kapan saja melalui aplikasi ini. Bagi pemula yang ingin memulai investasi, Bareksa adalah pilihan tepat untuk memahami investasi keuangan secara keseluruhan.

2. Bibit

Bibit salah satu investasi online untuk pemula. [Foto: Dok. Bibit]
Bibit adalah aplikasi reksa dana yang dirancang untuk membantu investor pemula. Terdaftar dan diawasi oleh OJK, Bibit cocok bagi mereka yang baru memulai investasi.

Reksa dana adalah jenis investasi keuangan yang terdiri dari kumpulan uang yang diinvestasikan dalam berbagai sekuritas seperti obligasi, saham, dan instrumen pasar uang. Bibit menggunakan riset pemenang Nobel Prize dalam Modern Portfolio Theory untuk menyesuaikan investasi dengan profil risiko pengguna.

No More Posts Available.

No more pages to load.