SPFC Dihadang Mantan Pemain Saat Kontra Barito Putera Besok

oleh -1335 Dilihat
Novan Setya Sasongko saat masih berseragam tim Semen Padang FC (SPFC). Saat ini Novan membela tim Barito Putera di Liga 1 musim 2024/2025. Dia bakal ikut bertanding membela Barito saat menghadang Semen Padang pada Rabu (18/9/2024). [Foto: Dok. Kabapedia.com]

Padang, Kabapedia.com – Tim sepak bola Semen Padang FC (SPFC) dipastikan bakal dihadang mantan pemainnya sendiri, saat laga kontra Barito Putera yang akan digelar di Stadion Utama Sumbar, Rabu (18/92/2024) pukul 15.30 WIB.  Ya, eks pemain Semen Padang FC yang bakal membela Barito Putera dalam pertandingan besok adalah sosok Novan Setya Sasongko. Diketahui, pemain yang satu ini cukup lama membela Semen padang FC, yang tentunya punya kenangan tersendiri saat membela skuad Kabau Sirah– julukan Semen Padang FC.

Baca juga:

“Tentu yang pertama, saya bermain melawan mantan tim sebagai profesional, tetap fight, tetap berusaha menampilkan performa yang terbaik dan semoga bisa memenangkan pertandingan besok,” beber Novan saat mendampingi pelatih Barito Putera, Rahmad Darmawan saat sesi jumpa pers jelang laga Semen Padang vs Barito Putera di Padang, Selasa (17/9/2024).

Diketahui, Novan tercatat cukup lama membela skuad Kabau Sirah, yakni dari tahun 2012 hingga 2018. Selama kurang lebih 8 tahun membela Semen padang, Novan melakoni sebanyak 80 penampilan dan mengoleksi 2 gol. Terkait kondisi Stadion Utama Sumbar, yang merupakan stadion baru dan perdana digelar sebagai lokasi pertandingan Liga 1, Novan berkomentar dirinya sangat siap bertanding di lapangan sepak bola baru tersebut.

“Kita sudah datang ke sini, kita tidak boleh mengeluh. Untuk rasa lapangan mungkin ada perbedaannya sedikit,” ujar dia.

Rahmad Darmawan Akui Kualitas Pemain Semen Padang

Pelatih Barito Putera Rahmad Darmawan bersama pemainnya Novan Sasongko, saat sesi jumpa pers jelang laga Semen Padang vs Barito Putera di Padang, Selasa (17/9/2024). [Foto: Dok. Ist]
Tim sepak bola Barito Putera siap menghadapi Semen Padang FC dalam laga pekan kelima BRI Liga 1 musim 2024/2025. Dalam pertandingan kandang Skuad Kabau Sirah kali ini, pelatih Barito Rahmad Darmawan tak mau lengah, karena menganggap Semen Padang FC sebagai salah satu tim dengan pemain-pemain kuat di Liga 1.

No More Posts Available.

No more pages to load.