Semen Padang FC Bantai Tim PON Sumbar, Gala hingga Jan Carlo Cetak Gol

oleh -615 Dilihat
Skuad Semen Padang FC (SPFC) baru saja menggelar latihan bersama tim sepak bola PON Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) di Stadion Utama Sumbar, Minggu (4/8/2024) sore. [Foto: Dok. Ist]

Padang Pariaman, Kabapedia.com – Skuad Semen Padang FC (SPFC) baru saja menggelar latihan bersama tim sepak bola PON Provinsi Sumatra Barat (Sumbar) di Stadion Utama Sumbar, Minggu (4/8/2024) sore. Dalam pertandingan ini skuad berjuluk Kabau Sirah sukses membantai Tim PON Sumbar 4-0.

Baca juga:

Semen Padang FC sebagai salah satu tim promosi bersiap menatap laga awal Liga 1 musim 2024/2025. Untuk mengukur kekuatan para pemain baru bentukan pelatih Hendri Susilo ini telah melakukan sejumlah pertandingan ujicoba.

Setelah sebelumnya uji tanding dengan MSG pekan lalu yang berakhir dengan skor imbang 2-2, terbaru Semen Padang menjajal latihan dengan Tim PON Sumbar yang tak lama lagi akan berlaga di PON Aceh-Sumut 2024 mendatang.

Pada laga Semen Padang vs Tim PON Sumbar yang berlangsung tertutup itu, anak asuhan Hendri Susilo sukses menang telak 4-0. Gol pertama tim Semen Padang dicetak oleh Jan Carlo Vargas Campos, pemain asing asal Panama.

No More Posts Available.

No more pages to load.