Porwil Sumatera Berakhir, Rekor dan Capaian Sumbar Fantastis

oleh -1163 Dilihat
Tawa kemenangan usai salah satu Cabor Sumbar mendapatkan medali emas pada ajang Porwil Sumatera XI 2023, Riau. [Foto: Dok. Ist]

3. Barongsai Borong Empat Emas

Penampilan atlet Barongsai Sumbar saat mempersembahkan medali emas ketiga cabor tersebut untuk Sumbar pada ajang Porwil XI Sumatera 2023. [Foto: Dok. Ist]
Cabor yang baru pertama kali dipertandingkan di Porwil, Barongsai tampil trengginas di Porwil 2023. Cabor ini nyaris menjadi juara umum dan menyumbang empat keping medali emas untuk Sumbar. Barongsai bakal menjadi salah satu Cabor andalan pada PON 2024 mendatang.

4. E-Sport Juara Umum

Satu lagi Cabor yang baru pertama kali dipertandingkan di Porwil 2023 yakni E-Sport yang ternyata mampu membuat kejutan dan merealisasikan dua keping medali emas untuk Sumatera Barat pada Porwil 2023 sekaligus tampil sebagai juara umum. Cabor ini juga menjadi salah satu Cabor potensi medali emas untuk Sumbar pada PON 2024 mendatang.

5. Seluruh Cabor Memperoleh Medali

Dari 10 cabang olahraga yang tampil di Porwil 2023, seluruh Cabor mampu menyumbang medali, baik itu emas, perak ataupun perunggu.

Berdasarkan data dari media center Porwil, sejauh ini tercatat 80 medali telah dikumpulkan kontingen Sumatera Barat. Terdiri dari 21 medali emas, 35 perak dan 24 medali perunggu.

Baca juga: Porwil Sumatera XI: Catur Tambah 3 Medali Perunggu Sumbar

Pada Porwil tahun ini terjadi pengurangan jumlah medali. Sebelumnya di Porwil Bengkulu 2019 lalu, medali emas yang diperebutkan sebanyak 168 medali emas dari 11 Cabor yang dipertandingkan. Sementara di Porwil XI-2023 hanya memperebutkan 144 medali emas dari 10 Cabor yang dipertandingkan.

 

Ikuti Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.