Inilah Profil Perusahaan Bus Terkaya Keempat di Indonesia, Didirikan Eks Kondektur!!

oleh -923 Dilihat
Armada bus Rosalia Indah. [Foto: Dok. Rosalia Indah]

Jakarta, Kabapedia.com – Perusahaan Otobus (PO) Rosalia Indah berpusat di Palur Karanganyar, Jawa Tengah. PO ini didirikan oleh seorang pengusaha yang sebelumnya bekerja sebagai kondektur bus, yakni Yustinus Soyroso, yang sekaligus merupakan pendiri PO ini.

PO ini memiliki karyawan lebih dari 1.000 orang dan 140 kantor perwakilan, serta agen yang tersebar di Pulau Jawa hingga Sumatra. Pada tahun 2021 lalu PO Rosalia Indah menghadirkan armada baru sebanyak 200 unit. Saat ini PO Rosalia Indah memiliki sekitar 400 unit armada, menjadikannya PO bus terkaya keempat di Indonesia.

Berikut ini adalah profil, sejarah dan perkembangan PO Rosalia Indah:

Profil:

  • PO Rosalia Indah adalah sebuah operator bus asal Indonesia yang berkantor pusat di wilayah Palur, Jaten, Karanganyar, Jawa Tengah
  • Perusahaan ini merupakan bagian dari Rosalia Indah Group.
  • Dalam kegiatan usahanya, Rosalia Indah menyelenggarakan pelayanan angkutan antarkota berupa bus antarkota yang melayani berbagai kota di Pulau Jawa dan Pulau Sumatra, serta melayani jasa angkutan pariwisata berupa bus pariwisata.
  • Nama “Rosalia” diyakini berasal dari nama anak sang pendiri.
  • Pada 10 April 2015, status Rosalia Indah berubah menjadi perusahaan Perseroan Terbatas berbadan hukum dengan nama PT Rosalia Indah Transport.

Sejarah:

  • Rosalia Indah pertama kali didirikan oleh pasangan suami-istri Yustinus Soeroso dan Yustina Rahyuni Soeroso pada tahun 1983.
  • Pada awalnya, mereka mengoperasikan dan mengelola sendiri layanan travel dengan armada berupa Mitsubishi Colt “Bibit Kawit” untuk melayani trayek Surakarta (Solo)–Blitar, kemudian melakukan pengembangan trayek sehingga melayani trayek Yogyakarta–Surabaya, dan Yogyakarta–Blitar/Malang.
  • Pada tahun 1987, Rosalia Indah mulai mengembangkan usahanya; di antaranya melakukan penambahan layanan angkutan antarkota dalam provinsi (AKDP) dengan mengoperasikan armada bus. Namun, layanan ini tidak bertahan lama karena persaingan usaha transportasi AKDP di Jawa Tengah yang semakin ketat.
  • Pada tahun 1991, karena persaingan usaha transportasi AKDP di Jawa Tengah yang semakin ketat, Rosalia Indah mulai mengubah orientasi layanan bus yang pada awalnya berorientasi pada layanan AKDP menjadi AKAP; oleh karena itu, Rosalia Indah juga melakukan pengembangan trayek supaya dapat melayani dari Blitar/Solo hingga Jakarta.
  • Pada saat itu pula, Rosalia Indah juga melakukan penambahan armada berupa bus bermesin Hino sebanyak lima buah yang tidak dilengkapi penyejuk udara.
  • Adimas Rosdian Bbuscom, Direktur PT Rosalia Indah Transport, bercerita jika sang ayah membangun usaha layanan transportasi ini dari nol. Bahkan, sang ayah harus memulai dari profesi kondektur bus, yakni petugas yang memeriksa karcis atau menarik ongkos, dan sebagainya di layanan angkutan darat.
  • Armada bus AKAP Rosalia Indah terus berkembang jumlahnya, dari 1 bus, kemudian 5, terus kemudian nambah terus, sampai sekarang hampir jumlahnya hampir 400 unit. Spesifiknya 398 unit, tapi itu tidak semua beroperasi, terlebih sekarang lagi masa pandemi.

Baca Juga: Mengenal Sejarah PO Haryanto, PO Bus Terkaya yang Didirikan Eks TNI

Bicara Perkembangan, saat ini PT Rosalia Indah Transport telah memiliki beberapa trayek yang tersebar di wilayah Jawa dan Sumatra. Trayek yang aktif antara lain : Jakarta Raya /Merak-Semarang-Solo-Wonogiri-Ponorogo; Jakarta Raya /Merak-Semarang-Solo-Wonogiri-P. [isr]

 

Simak berita Kabapedia.com di Google News

No More Posts Available.

No more pages to load.