Hengki Ardiles Berharap Kepemimpinan Eduardo Almeida Bawa Trend Positif 

oleh -290 Dilihat
Semen Padang FC Resmi Tunjuk Pelatih Asal Portugal Eduardo Almeida. [Foto: Dok. Ist]

Bantul, Kabapediacom – Pelatih caretaker Semen Padang FC (SPFC) Hengki Ardiles sangat berharap penunjukan Eduardo Almeida sebagai pelatih kepala Semen Padang dapat segera membawa trend positif, untuk kemenangan tim berjuluk Kabau Sirah di pertandingan BRI Liga 1 selanjutnya musim 2024/2024.

Baca juga:

Harapan itu ditopangkan Hengki setelah Semen Padang menelan dua kali kekalahan beruntun dalam pertandingan pekan kelima dan keenam Liga 1. Hengki yang sebelumnya ditunjuk sebagai pelatih sementara pasca didepaknya Hendri Susilo dari posisi pelatih kepala, mengakui bahwa kepemimpinannya belum mampu membawa hasil kemenangan.

Sebelumnya,  Semen Padang FC kembali menelan kekalahan dalam laga pekan keenam Liga 1 2024/2025. Bertanding di Stadion Sultan Agung Bantul, tim berjuluk Kabau Sirah takluk 0-1 dari Persita Tangerang, Minggu (23/9/2024). Gol tunggal dalam pertandingan ini dicetak oleh Aji Kusuma pada menit ke-63, memanfaatkan umpan silang dari Bruno da Cruz.

Dalam pertandingan tersebut, Persita tampil dominan dengan penguasaan bola yang lebih baik. Tim asuhan Fabio Lefundes memang mendikte jalannya laga, namun sempat kesulitan untuk menembus pertahanan solid Semen Padang. Meski mendapatkan tekanan sepanjang pertandingan, lini belakang Kabau Sirah tampil cukup disiplin, sampai akhirnya kebobolan lewat serangan Persita yang terkoordinasi dengan baik.

Di sisi lain, Semen Padang FC, yang berstatus sebagai tim promosi, tampak kesulitan mengembangkan permainan. Serangan balik yang coba dibangun sering terhenti akibat kurangnya kreativitas di lini tengah. Alhasil, mereka lebih banyak bertahan dan hanya sesekali memberikan ancaman kepada Persita.

Gol tunggal Aji Kusuma menjadi penentu kemenangan Pangeran Cisadane. Setelah kebobolan, Semen Padang FC berusaha menyamakan kedudukan, namun buruknya penguasaan bola dan minimnya peluang membuat upaya mereka tak membuahkan hasil hingga pertandingan berakhir.

Hengki Minta Maaf atas Hasil Buruk

Setelah kekalahan ini, pelatih karateker Semen Padang FC, Hengki Ardiles, menyampaikan permintaan maaf kepada para suporter. Ia mengakui hasil tersebut mengecewakan, namun berharap timnya bisa segera bangkit.

“Saya sebagai karateker minta maaf kepada pendukung Semen Padang FC, karena hari ini belum mendapatkan kemenangan. Tapi inilah hasil yang harus kami terima. Semoga bisa diperbaiki lagi di pertandingan selanjutnya,” ujar Hengki dalam konferensi pers pasca-pertandingan.

Hengki juga menjelaskan bahwa timnya banyak melakukan kesalahan, yang berdampak pada terganggunya mental para pemain. Meski begitu, ia optimistis bahwa kehadiran pelatih kepala, Eduardo Almeida, yang telah mengamati laga sebelumnya, dapat membawa perubahan positif. “Mudah-mudahan coach Almeida bisa memperbaiki performa Semen Padang dan mengembalikan mental pemain di pertandingan berikutnya,” tambahnya.

Baca juga:

Kekalahan ini semakin memperburuk posisi Semen Padang FC di klasemen sementara Liga 1. Mereka kini berada di peringkat 16 dengan hanya mengumpulkan 3 poin dari enam pertandingan. Dengan posisi yang makin terancam, Semen Padang FC harus segera menemukan solusi untuk menghindari zona degradasi. Pertandingan berikutnya akan menjadi ujian penting bagi Kabau Sirah dalam upaya mereka untuk bangkit dan memperbaiki posisi di klasemen. [isr]

 

Ikuti Google News dan KabaPadang dari Kabapedia Network